HEADLINE NEWS

Iklan Produk

Rombongan Pesepeda Nekat Masuk Tol Jagorawi

tvberitaindonesia.com Jakarta - Jasa Marga mengkonfirmasi tengah melakukan identifikasi terhadap rombongan pesepeda yang memasuki ruas tol Jagorawi pada hari Minggu sekitar pukul 11.00WIB siang.


Rombongan sepeda ini diketahui masuk melalui akses jalan masuk tol Jagorawi Ciawi, dan mencoba melawan arah dengan menyeberang media menuju tempat istirahat dan pelayanan di kilometer 45, Jasa Marga memastikan berdasarkan peraturan pemerintah nomor 15 tahun 2005 jalan tol hanya diperuntukkan untuk pengguna jalan kendaraan bermotor beroda empat atau lebih.


Jalan tol diketahui berbahaya bila dilewati kendaraan roda dua karena akan bermasalah dengan hempasan angin dari kendaraan lain, karena jalan tol dibuat tanpa hambatan. Jasa Marga juga mengaku pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan terhadap rombongan pesepeda.

Previous
« Prev Post
Show comments
Hide comments